souvenir-haji-promosi-bank

Musim Haji, Souvenir Promosi Bank Gaet Milenial Buka Tabungan Haji

Produk tabungan haji telah lama dimiliki bank-bank konvensional maupun syariah di Indonesia yang menyasar generasi milenial Indonesia. Produk ini merupakan hasil inovasi atas permasalahan daftar antrean haji yang mencapai belasan hingga puluhan tahun. Maka dari itu, diperlukan perencanaan yang matang  sedari dini agar calon jemaah haji dapat menunaikan ibadah dalam kondisi sehat di usia yang masih kuat.

Milenial merupakan segmen masyarakat Indonesia yang memiliki daya beli tinggi, serta diprediksi akan memiliki kekuatan ekonomi yang besar di masa depan. Badan Pusat Statistik (BPS) memprediksi jumlah kaum milenial di Indonesia diperkiran mencapai 83 juta jiwa pada tahun 2020.

Bagi Anda, milenial yang sudah memiliki penghasilan. Selain sudah memiliki kewajiban membayar pajak untuk negeri tentunya memiliki tabungan haji bisa menjadi salah satu rencana finansial Anda. Lupakan persepsi bahwa berangkat haji hanya pada kalangan orang tua dan sudah kaya raya.

Produk Tabungan Haji Belum Sepenuhnya Menyentuh Milenial

Faktanya informasi mengenai tabungan haji belum menyentuh banyak milenial. Dilansir dari riset yang dilakukan oleh Jejak Pendapat – Mobile Survey Platform Indonesia Tahun 2016 kepada 817 responden dengan rentang usia 16-35% dapat disimpulkan tingginya minat milenial untuk menunaikan haji dan umrah namun belum diikuti perncanaan keuangan yang dialokasikan khusus untuk haji dan umrah.

Dari 817 responden, hanya 224 responden yang telah memiliki tabungan khusus untuk membiayai perjalanan haji. Responden laki-laki rata-rata menabung Rp 100-500 ribu/bulan sedangkan responden perempuan Rp 100-300 ribu/bulan.

Gaet Milenial dengan Souvenir Promosi Bank

Mengetahui masalah tersebut, perbankan mestinya lebih gencar mempromosikan produk tabungan haji agar semakain banyak milenial yang terpapar informasi tersebut.

Beberapa milenial juga mengatakan bahwa promosi perihal KPR lebih gencar daripada tabungan haji. Itulah mengapa milenial lebih minat kredit beli rumah daripada menabung untuk berangkat haji.

Banyak cara untuk memperkenalkan produk perbankan lebih dekat kepada target market. Contohnya menggunakan fasilitas internet dengan memanfaatkan social media atau pasang iklan di blog dan website. Selain mendekatkan produk lewat dunia maya ada baiknya juga melakukan pendekatan secara nyata dengan cara menjadi sponsor dalam sebuah event dan memanfaatkan souvenir promosi bank.

Apa saja Souvenir Promosi Bank?

1. Tas Furing

2. Tas Kanvas

3. Cuba Ransel Bag

4. Sling Bag

5. Travel Kit

Summary
Musim Haji, Souvenir Promosi Bank Gaet Milenial Buka Tabungan Haji
Article Name
Musim Haji, Souvenir Promosi Bank Gaet Milenial Buka Tabungan Haji
Description
Faktanya informasi mengenai tabungan haji belum menyentuh banyak milenial. Gaet milenial dengan souvenir promosi bank dengan menjadi sponsor dalam sebuah event.